Apakah Anda tertarik untuk mempelajari tentang dunia kedokteran gigi? Ataukah ketika Anda datang ke klinik gigi terdekat, merasa asing dengan beberapa istilah yang dipaparkan oleh seorang dokter gigi. Hal tersebut wajar bila asing di telinga Anda, apalagi yang bersekolah di luar ilmu kedokteran gigi. Jangan sampai Anda salah paham jika diajak berkonsultasi dengan dokter gigi Anda karena tidak mengetahui beberapa istilah yang disampaikannya. Yuk ketahui 5 istilah ini agar suatu saat nanti Anda tidak asing ketika berkonsultasi dengan dokter gigi!
Beberapa Istilah dalam Kedokteran Gigi yang Belum Diketahui
Bleaching
Apakah Anda sering mendengar tentang bleaching pada gigi? Bleaching adalah sebuah langkah untuk memutihkan gigi dengan suatu bahan kimia aktif peroksida. Seperti hidrogen peroksida dan carbamide. Meskipun memiliki fungsi yang hampir sama seperti veneer gigi yang bertujuan untuk memutihkan gigi, tetapi proses bleaching berbeda dengan proses veneer gigi. Jika proses veneer gigi menggunakan semacam pelapis yang dipasang di permukaan gigi.
Odontektomi
Istilah odontektomi sangatlah asing bagi kita. Apakah kalian pernah mendengar istilah “gigi nyundul”? Pada beberapa kejadian, ada gigi geraham bungsu yang tumbuh namun tidak normal dan tak beraturan. Kejadian tersebut disebut sebagai istilah impaksi. Odontektomi adalah tindakan operasi untuk mengatasi masalah impaksi pada gigi. Tindakan tersebut akan dilakukan pengangkatan atau pencabutan dengan tindakan operasi gigi bungsu.
Bracket Gigi
Wah pasti Anda tidak asing lagi dengan istilah bracket gigi. Dalam keseharian kalian mendengarnya dengan sebutan behel gigi. Bracket gigi inilah yang nantinya akan berkaitan dengan perawatan untuk merapikan gigi dan rahang yang kurang proporsional. Ketika Anda berkonsultasi pada dokter gigi untuk kasus ortodontis, maka akan di sarankan untuk memasang bracket gigi. Yang dimaksud ortodontis disini yang berkaitan dengan perawatan rahang dan gigi.
Veneer
Hampir sama seperti bleaching gigi, veneer gigi juga berfungsi untuk memutihkan gigi. Salah satu solusi untuk menyiasati keadaan gigi yang sudah menguning adalah dengan melakukan proses veneer gigi. Proses yang dilakukan dalam veneer gigi yaitu gigi akan sedikit dikikis dan kemudian diberikan bahan pelapis yang diletakkan pada permukaan gigi. Jika bleaching langsung memutihkan gigi Anda, jika veneer melapisi gigi Anda yang menguning.
Scaling Gigi
Scaling gigi bertujuan untuk menghilangkan plak dan karang gigi yang biasanya mengerak di bagian-bagian yang sulit dijangkau ketika kita menyikat gigi. Alat yang biasanya digunakan adalah alat pengikis yang memiliki gelombang ultrasonik yang mengeluarkan getaran dan asap dingin dari air, juga menggunakan pengikis manual atau scaler untuk membersihkan seluruh plak dan karang gigi. Ketika berkonsultasi dengan dokter gigi, maka salah satu prosedur yang umum dilakukan adalah melakukan scaling gigi.
Baca artikel lainnya tentang 10 Alasan Kamu Harus Merapikan Gigi
Itulah beberapa istilah dalam kedokteran gigi yang dapat Anda ketahui, dengan begini Anda tidak tahu untuk berkonsultasi terkait kesehatan gigi. Karena biasanya jika Anda tidak tahu beberapa istilah tersebut maka Anda cenderung segan bukan? Yuk mulai untuk berkonsultasi ke dokter gigi secara rutin selama 6 bulan sekali!